Skip to main content

Ciri-Ciri Kampas Kopling Aus Atau Habis


Hallo selamat datang di blog bengkel injeksi kali ini kita akan membahas tentang ciri-ciri kampas kopling aus atau habis. Mari kita simak bersama

Kampas kopling pada transmisi manual berfungsi sebagai pemindah gigi transmisi ( mengoper gigi ) untuk mendapatkan variasi kecepatan pada kendaraan anda.
Saat kampas kopling aus atau habis kendaraan anda masih berjalan normal.
Namun, anda akan kehilangan tenaga pada mesin kendaraan yang menyebabkan kendaraan tidak bertenaga saat ditanjakan karena tenaga pada mesin tidak sepenuhnya tersalurkan.
Ini sangat berbaya ketika anda melakukan perjalanan yang rute jalannya naik turun.

Untuk menghindari kampas kopling anda aus atau habis di tengah perjalanan atau bahkan saat menanjak. Kami akan menjelaskan ciri-ciri kampas kopling aus atau habis. Agar menambah pengetahuan anda supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
Simak terus yaaa.....


Penyebab yang mempercepat kampas kopling cepat aus atau habis :

1. Cara pengemudi yang salah
Cara pengemudi yang salah adalah dengan menahan pedal kopling saat kondisi jalan normal atau kaki selalu menginjak pedal kopling saat mobil kondisi berjalan.

2. Usia kampas kopling
Kampas kopling juga memiliki usia masa kerjanya yaitu sekitar 3 tahun dari kondisi kampas kopling baru dan pemakaian kendaraan setiap hari selama kurang lebih 12 jam.
Jadi jika kendaraan sudah beruaia 3 tahum lebih baik konsultasi ke bengkel untuk mengetahui kondisi kampas kopling.




Ciri-ciri kampas kopling aus atau habis :

1. Menurunnya Kecepatan Kendaraan 
Ciri-ciri kampas kopling aus atau habis yang pertama adalah menurunnya kecepatan mobil anda. Mobil terasa tidak bertenaga saat anda menekan pedal gas dalam dalam.
Dan untuk beberapa kendaraan mobil terasa bergetar saat kecepatan di atas 60 km / jam serta tidak bisa menambah kecepatan.
Ketika kampas kopling aus atau habis kecepatan mobil anda akan berkurang.

Sebagai contoh normalnya mobil anda bisa berjalan 70 km / jam, kemudian akan menurun menjadi 50 km / jam dalam kondisi penekanan pedal gas yang sama.


2. Akselerasi Mobil Terasa Lambat
Ciri-ciri yang kedua adalah akselerasi mobil anda akan terasa lambat dan sulit untuk menempuh kecepatan yang tinggi.
Hal tersebut disebabkan oleh selipnya kampas kopling pada kendaraan. Mengakibatkan tenaga pada mesin tidak di salurkan secara penuh ke transmisi kendaraan.


3. Rpm Lebih Tinggi
Ciri-ciri kampas kopling aus atau habis selanjutnya adalah rpm mobil anda menjadi lebih tinggi. Disebabkan putaran pada mesin tidak sesuai dengan putaran pada transmisi kendaraan. Kemudian menyebabkan pedal gas diinjak dalam tapi kendaraan hanya bisa berjalan secara perlahan.

Sebagai cotoh
Kendaraan berjalan 60 km / jam pada posisi gigi 4 dengan 2000 rpm
karena kampas kopling aus saat kendaraan menempuh kecepatan 60 km / jam pada gigi 4 membutuhkan 3000 rpm.


4. Kendaraan Tidak Bertenaga di Tanjakan
Ciri-ciri selanjutnya adalah kendaraan terasa sulit untuk menanjak. Hal ini disebabkan oleh melemahnya fungsi kopling karena aus atau habis yang menyebakan tenaga mesin tidak tersalurkan sepenuhnya ke transmisi. Kemudian menyebabkan kendaraan tidak bertenaga meskipun pedal gas sudah diinjak dalam-dalam dan rpm sudah tinggi.

5. Timbul Bau Gosong Seperti Terbakar 
Ciri-ciri yang selanjutnya adalah muncul bau seperti terbakar dalam kabin mobil.
Hal tersebut terjadi karena permukaan kampas kopling yang bergesekan dengan flywheel (roda gila) dan diaphragma (matahari) terlalu besar dan dalam jangka waktu yang lama kemudian menyababkan bau gosong seperti terbakar.
Dan jika di biarkan akibatnya part yang lain juga akan ikut mengalami kerusakan.


6. Perpindahan Gigi Terasa Lebih Mudah
Kampas kopling yang sudah habis, perpindahan gigi terasa mudah meskipun pedal kopling di injak sebagian. Hal tersebut terjadi karena putaran mesin yang tidak sepenuhnya tersalurkan ke transmisi, menyebabkan transmisi berputar lebih lambat dan lebih mudah dalam perpindahan gigi transmisi.


Nah itulah ciri-ciri kampas kopling aus atau habis. Jika anda sudah mengetahui ciri cirinya, selanjutkannya kami akan menjelaskan bagaimana cara memeriksa kampas kopling untuk memastikan apakah kampas kopling kendaraan anda masih baik atau tidak
Lanjut kepembahasan yuk....




Cara Periksa Kampas Kopling
1 . Hidupkan mesin mobil anda
2. Lepaskan rem tangan
3. Tarik kopling
4. Masukan ke gigi 1
5. Injak pedal gas di 5000rpm
6. Lepas kampas kopling dengan menghentak dan lepas penuh pedal kopling.

Keterangan
▪Jika mobil anda menghentak di barengi dengan mesin mati berarti kampas kopling anda masih baik
▪Jika akselerasi mobil anda menghentak dan langsung berjalan biasa brarty kampas kopling baik
▪Jika akselerasi mobil anda tidak ada hentakan dan berjalan perlahan bearty kampas kopling telah pada waktu penggantian.


PERHATIAN!!!!
1. Lepas pedal kopling dengan kondisi rem tangan secara penuh
2. Pastikan anda mencoba di jalanan yang sepi
3. Jangan mencoba melepas kopling dan menginjak pedal rem dan tuas rem tangan
4. Kami tidak merekomendasikan mencoba dengan kondisi rem mobil masih terkunci.
Karena hal tersebut akan merusak gear transmisi dan part lain dan akan menambah biaya perbaikan kendaraan anda.




Bila di rasa ragu untuk melakukan pengecekan sendiri.
Bisa hubungi kami bengkel mobil gilang purworejo, melayani panggilan 24 jam area purworejo dan sekitarnya. Hubungi bengkel kami di
▪0813-9290-1127 telfon / sms / WA
▪0896-0604-8276 telfon / sms / WA
RESERVASI di 0896-7451-7555 telfon / sms / WA




Itulah penjelasan dari kami mengenai kampas kopling aus atau habis.
Apabila terdapat kesalahan baik tulisan maupun penjelasan.
Kritik dan saran sangat kami butuhkan.
Agar kedepannya kami bisa jauh lebih baik lagi
Terimakasih sudah membaca blog kami semoga dapat membantu.

Comments

Popular posts from this blog

bengkel mobil panggilan

 ini merupakan bengkel mobil yang melayani panggilan 24 jam. kalau mobil anda tiba tiba macet di jalan dan tidak tau bengkel di daerah kutoarjo , atau purworejo andq bisa menghubungi kami di nomor ini • 0896-0604-8276 TLP / WA • 0813-9290-1127 TLP / WA Di tempat manapun anda mengalami mobil mogok kami bisa membantu anda. dengan mekanik yang telah berpengalamqn kami dapat mengatasi mobil anda.  terimakqsih telah berkunjung ke artikel kami

bengkel mobil gilang purworejo

 selamat datang di benhkel mobil gilang purworejo. kami merupakan bengkel mobil di purworejo yang memberikan layanan panggilam mobil injeksi di area purworejo dan sekitarnya. apabila anda membutuhkan layanan kami amda bisa menghubungi kami saja dan kami akan langsing membantu anda 24 jam nonstop kontak kami 0813-9290-1127  tlp wa 0896-0604-8276  tlp wa maps : bengkel mobil gilang purworejo  baca juga bengkel terdekat bengkel 24 jam bengk yang masih buka silahkan anda telpon kami saja apabila amda membutuhkan layanan kami dan nantinya kami akan membantu anda 24 jam nonstop

BENGKEL 24 JAM PURWOREJO

 kami adalah bengkel mobil 24 jam di purworejo. jika anda membutuhkan layanan bengkel 24 jam atau layanan panggilan anda bisa menghungi kami saja. kami akan membantu anda 24 jam.  kontak kami  • 081392901127 tlp / wa • 089606048276 tlp / wa kami memberikan layanan sebagai berikut 1. panggilan 24 jam 2. jumper aki 3. servis mobil panggilan 4. servis mobil di rumah 5. ganti kampas rem 6. ganti kampas kopling 7. servis lampu lampu 8. servis kelistrikan 9. mobil mogok di jalan 10. mobil tiba tiba mati  11. perbaikan dinamo start 12. perbaikan dinamo alternator 13. detek cqngkul 14. cass aki 15. dan masih banyak yang laiinya silahkan anda menelpon kami saja jika anda memburuhkan layanan kami. kami akan siap membantu anda 24 jam